
Mengkendek-Bertempat di Ruang Pertemuan Lantai 1 Gedung Rektorat Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Toraja dilaksanakan Sosialisasi Rencana Pengembangan Lembaga IAKN Toraja pada hari Jumat, 23 Desember 2022. Pada kegiatan sosialisasi ini menghadirkan Narasumber yang merupakan Tenaga Ahli Menteri Agama Bidang Analisis Pengembangan Kementerian dan Lembaga yakni Bapak Dr. Mahmud Syaltout Syahidulhaq Quadratullah, S.H., DEA. Beliau membawakan materi tentang "Transformasi IAKN Toraja: Moderasi Beragama, Transformasi Digital dan Keunggulan Toraja, yang dimoderatori oleh Rektor IAKN Toraja, Bapak Dr. Joni Tapingku, M.Th.
Kegiatan ini diawali dengan Doa yang dipimpin oleh Bapak Marthinus Kabe', M.Pd.K., kemudian dilanjutkan dengan Acara Nasional yang dipandu oleh Ibu Ascteria Paya Rombe, M.Th., dan dilanjutkan sambutan Rektor IAKN Toraja. Sementara yang memandu jalannya kegiatan ini ialah Ibu Filadelfia Glorya, S.IP. selaku Pembawa Acara.
Kegiatan ini dihadiri dan diikuti oleh Rektor IAKN Toraja, Bapak Dr. Joni Tapingku, M.Th., Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama, Bapak Dr. Setrianto Tarrapa, M.Pd.K., dan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tana Toraja, Bapak Usman Senong.
Selain itu dihadiri pula oleh Direktur Pascasarjana, Dekan Fakultas FKIPK, Wakil Dekan Bidang Akademik, Kemahasiswaan, Kelembagaan, dan Kerja Sama pada FBKK, Kepala UPT. Bahasa, Ketua LPM, Sub Koordinator Umum, Kasubbag. TU FKIPK, Dosen, dan Tenaga Kependidikan IAKN Toraja.